
Kegiatan Saweu Perpustakaan
Oleh SD Negeri 3 Calang
————
Kegiatan Saweu Perpustakaan kali ini yaitu kunjungan dari siswa dan siswi kelas 4 SD Negeri 3 Calang. Mereka sangat antusias sekali datang berkunjung ke perpustakaan.

Karena hari ini merupakan kunjungan pertama dari SDN 3 Calang, maka aktivitas diawali dengan perkenalan tentang Perpustakaan Umum Daerah Kab. Aceh Jaya seperti tata cara menjadi anggota perpustakaan, peminjaman dan pengembalian koleksi perpustakaan serta cara mengisi buku tamu secara elektronik pada aplikasi InlisLite.

Semoga kegiatan-kegiatan literasi ini dapat terus tumbuh sehingga memberikan perasaan menyenangkan bagi anak-anak. Harapannya mereka mulai tertarik dan mau belajar di Perpustakaan.
